digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

Wilayah Indonesia yang berada pada zona pertemuan tiga lempeng besar yaitu Lempeng Indo-Australia, Eurasia dan Pasifik, mengakibatkan keadaan geologinya yang kompleks. Aktivitas lempeng seperti tumbukan antar lempeng dapat berpengaruh terhadap sebaran struktur geologi antara lain terbentuknya sesar dan cekungan. Pemodelan magnetic basement relief dapat digunakan untuk identifikasi keberadaan cekungan pada suatu daerah. Pada penelitian ini, program MagB_Inv berbasis MATLAB digunakan untuk memperoleh model magnetic basement relief pada wilayah Utara Jawa Timur hingga Nusa Tenggara Barat. Struktur utama yang terbentuk di daerah penelitian berupa sesar naik (back arc thrust). Hasil dari penelitian ini menunjukkan terdapatnya dua cekungan yaitu Cekungan Jawa Timur Utara dan Cekungan Bali-Lombok Utara dengan kedalaman 10 km hingga 18 km serta diapit oleh dua sesar yaitu RMKS Fault dan Flores Back Arc Thrust Fault