digilib@itb.ac.id +62 812 2508 8800

PERANCANGAN KONVERTER DC-DC BOOST MULTIFASA KASKADE EFISIENSI TINGGI DENGAN OPTIMASI INDUKTANSI Muhammad Farras Muzakki ABSTRAK Penelitian ini menyajikan perancangan konverter boost DC-DC multifasa kaskade yang memiliki efisiensi tinggi dengan optimasi nilai induktansi. Konverter boost DC-DC multifasa kaskade adalah konverter yang memiliki tingkat penguatan yang sangat tinggi dan riak arus input rendah. Makalah dimulai dengan penurunan persamaan kerugian pada konverter dan hasilnya digunakan untuk proses optimasi. Penelitian sebelumnya dengan konverter yang sama telah mencapai efisiensi sebesar 85.8%. Efisiensi konverter ditingkatkan dengan mengurangi induktansi sehingga konverter beroperasi pada batas critical conduction mode (CRM). Pemilihan induktansi ini akan memengaruhi nilai resistansi dari induktor sehingga efisiensi akan meningkat. Selain itu ditentukan pula teknik pembuatan belitan beserta pemilihan inti induktor. Hasil penggantian induktor ini menghasilkan efisiensi tertinggi pada mode CCM dengan induktansi 0,3 mH yang mencapai 89.19% pada pengujian di laboratorium. Sedangkan pada mode critical, pada induktansi 0.15 mH didapat efisiensi 86.23%. Kata kunci: konverter boost, multifasa, kaskade, induktansi, critical conduction mode (CRM), continous conduction mode (CCM), optimasi, efisiensi.