Penggunaan energi menjadi topik tren untuk menghemat penggunaan energi listrik dalam kehidupan sehari-hari. Tesis ini membahas perancangan Colokan Pintar untuk melakukan pengontrolan dan monitor pemakaian energi listrik pada peralatan listrik yang ada di rumah. Tujuan dari perancangan ColokanPintar mengelolah informasi dari sensor arus dan sensor tegangan. Data pengukuran diproses menggunakan mikrokontroler yang terintegrasi didalam ColokanPintar. Teknik pengukuran sensor arus dan sensor tegangan dilakukan dengan teknik recursive filter agar memperoleh hasil yang akurat. ColokanPintar ini dirancang untuk keperluan IoT yang terhubung pada cloud menggunakan koneksi Wi-Fi dan dapat dimonitor dan dikontrol melalui internet. ColokanPintar ini telah berhasil dibuat dan dilakukan pengukuran serta pengontrolan menggunakan smartphone. Perbandingan kesalahan hasil kalibrasi pengukuran dengan alat ukur yang digunakan adalah kurang dari 0,5% untuk pengukuran arus dan 0,7% untuk pengukuran tegangan.