Tesis ini menganalisis keberlanjutan sistem pengelolaan air limbah domestik terpusat skala permukiman (SPALDT) dalam program Citarum Harum di Desa Sindangpakuon, Kabupaten Sumedang. Penelitian ini bertujuan untuk menilai keberlanjutan program SPALDT dari aspek teknis, kelembagaan, finansial, sosial partisipasi masyarakat, dan lingkungan, serta merumuskan strategi keberlanjutannya. Metode analisis yang digunakan adalah Rapfish dan SWOT. Hasil penelitian menunjukkan tingkat keberlanjutan yang bervariasi antar SPALDT di berbagai aspek, dan merekomendasikan strategi agresif melalui pemanfaatan kekuatan untuk mengambil peluang demi keberlanjutan program.