Hasil Ringkasan
9 BAB II TINJAUAN PUSTAKA II.1 Pengertian Transportasi Menurut Manheim (1979), transportasi merupakan suatu kesatuan yang kompleks yang meliputi multi-moda, multi-sektor dan multi-masalah yang dihadapi. • Multi-moda: mencakup semua moda mulai dari moda darat, laut dan udara baik dari segi angkutan penumpang maupun angkutan barang. • Multi-sektor: mencakup permasalahan dan sudut pandang yang beragam mulai dari sudut pandang pemerintahan, industri, swasta dan masyarakat. • Multi-masalah: mencakup berbagai spektrum permasalahan mulai dari kebijakan (skala nasional maupun internasional), perencanaan (sistem regional, lokasi maupun desain fasilitas tertentu), masalah manajemen baik itu level kebijakan, peraturan, operator serta kelembagaan dan keuangan. Model Manheim (1979) mengilustrasikan bahwa interkoneksi dari sistem transportasi dipengaruhi oleh sistem lainya: Flow dan Activity. 1. Pola Aliran Saat Ini: Ditentukan oleh Sistem Transportasi dan Aktivitas. 2. Perubahan Aktivitas dari Waktu ke Waktu: Dipengaruhi oleh Pola Aliran Saat Ini. 3. Perubahan dalam Sistem Transportasi: Terjadi sebagai Tanggapan terhadap Aliran yang Telah Terjadi atau Diantisipasi. Transportasi merupakan sebuah usaha untuk memindahkan, menggerakkan, mengangkut, atau mengalihkan suatu objek dari suatu tempat ke tempat lain, dimana dengan menempati tempat yang beru tersebut sesuatu itu akan bermanfaat untuk tujuan tertentu. Berdasarkan pengertian tersebut, usaha yang dilakukan dalam upaya memindahkan, menggerakkan dan sebagainya memerlukan suatu alat pendukung untuk menjamin kelancaran proses tersebut. Alat dukung yang dimaksud dalam ilmu transportasi disebut dengan sistem transportasi (Miro, 2005). Unsur-unsur yang mencakup sistem transportasi menurut Miro (2005) adalah sebagai berikut: 10 • Ruang pergerakan seperti jalan. • Awal ataupun akhir dari pergerakan seperti terminal. • alat angkut ataupun kendaraan yang bergerak dalam bentuk apa pun. • Sistem pengelolaan yang mengkoordinasikan dan mengatur ketiga unsur tersebut. II.2 Perbedaan Generasi Generasi adalah konsep sosial yang mengelompokkan manusia berdasarkan usia dan pengalaman sejarah yang serupa. Orang-orang dalam satu generasi biasanya lahir dalam rentang waktu sekitar 20 tahun dan berbagi konteks sosial serta peristiwa sejarah yang sama.