Hasil Ringkasan
PREDIKSI HARGA SAHAM DENGAN PENDEKATAN ALGORITMA TEXT MINING DAN LONG SHORT TERM MEMORY: STUDI KASUS SAHAM PT BUMI RESOURCES TBK TESIS Karya tulis sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Magister dari Institut Teknologi Bandung Oleh Raka Maulida Azka NIM: 22122014 (Program Studi Magister Rekayasa Pertambangan) INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG Agustus 2023 ABSTRAK PREDIKSI HARGA SAHAM DENGAN PENDEKATAN ALGORITMA TEXT MINING DAN LONG SHORT TERM MEMORY : STUDI KASUS SAHAM PT BUMI RESOURCES TBK Oleh Raka Maulida Azka NIM: 22122014 (Program Studi Magister Rekayasa Pertambangan) BUMI.JK merupakan saham yang diterbitkan oleh PT Bumi Resources Tbk. Saham tersebut termasuk dalam lima saham dengan kapitalisasi pasar terbesar untuk sektor batubara. Kepemilikan publik dengan nilai saham dibawah 5% diketahui mencapai 75% dari total kepemilikan yang ada. Maka dari itu, investor yang terdampak pergerakan harga saham akan lebih banyak dan didominasi oleh individu masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi harga saham BUMI.JK dengan menggunakan kecerdasan buatan pada tingkat deep learning melalui metode Long Short Term Memory (LSTM). Penelitian ini juga menganalisis sentimen publik terhadap saham BUMI.JK dengan memprediksi sentimen yang akan terbentuk pada waktu mendatang. Hasil dari pembelajaran mandiri oleh algoritma LSTM akan divalidasi dengan ARIMA yang merupakan pendekatan klasik melalui kaidah statistika yang dapat dipahami manusia. Berdasarkan penelitian ini, prediksi harga saham dengan LSTM tervalidasi oleh analisis sentimen publik dan ARIMA. Diketahui harga saham tersebut memiliki kemungkinan kenaikan terbesar 66,8%, kemungkinan kenaikan terekspektasi 26,1%, dan kemungkinan penurunan 14,5% untuk rentang waktu Juni 2023 hingga Juni 2028. Penelitian ini diharapkan dapat membantu para investor saham BUMI.JK untuk melakukan pengambilan keputusan. Kata kunci: Saham BUMI.JK, Long Short Term Memory, Text Mining, Data Mining. ABSTRACT STOCK PRICE PREDICTION WITH TEXT MINING ALGORITHM AND LONG SHORT TERM MEMORY APPROACH: PT BUMI RESOURCES TBK STOCK CASE STUDY By Raka Maulida Azka NIM: 22122014 (Mining Engineering Masters Study Program) BUMI.JK is a stock issued by PT Bumi Resources Tbk. The stock is among the five stocks with the largest market capitalization for the coal sector. Public ownership with a share value below 5% is known to reach 75% of the total existing ownership. Therefore, investors affected by stock price movements will be more numerous and dominated by individual communities. This research aims to predict the stock price of BUMI.JK by using artificial intelligence at the deep learning level through the Long Short Term Memory (LSTM) method. This research also analyzes public sentiment towards BUMI.JK stock by predicting the sentiment that will be formed in the future. The results of self-learning by the LSTM algorithm will be validated with ARIMA which is a classical approach through statistical rules that can be understood by humans. Based on this research, stock price prediction with LSTM is validated by public sentiment analysis and ARIMA. It is known that the stock price has the largest possible increase of 66.8%, the expected increase of 26.1%, and the possibility of a decrease of 14.5% for the time range of June 2023 to June 2028.